Review - RDTA Azeroth by CoilArt

shares |




Kali ini saya akan membahas tentang salah satu Atomizer yang sedang naik daun yaitu RDTA Azeroth by CoilArt. RDTA Azeroth diproduksi oleh CoilArt yang sebelumnya memproduksi RTA Mage. Dengan ukuran lingkar 24mm, kapasitas tank liquid 4ml dan lubang isi ulang yang berada disamping. RDTA Azeroth memberikan kepuasan tersendiri bagi para pengguna vape yang "malas" untuk mengisi ulang liquid, tanpa harus membuka chamber coil terlebih dahulu.

RDTA Avocado 24 by Geekvape



Bentuk Atomizer sendiri menurut Allteppos sangat artistik. Dengan warna hitam, silver dan emas dengan sedikit sentuhan warna emas membuat RDTA ini sangat pas dan netral jika dipasang dengan Mod warna gelap. Struktur RDTA ini juga hampir sama dengan RDTA Avocado 24 by Geek Vape yaitu tank liquid yang berada di bawah chamber coil. Struktur ini memudahkan jika sering menggunakan RDTA ini layaknya RDA atau sering mengganti rasa Eliquid tanpa harus menunggu liquid dalam tank habis terlebih dahulu. Tetapi, pengguna vape terkadang kesulitan dalam pemasangan kapas pada RDTA ini, karena bentuknya seperti sumbu.

Fitur RDTA Azeroth by CoilArt
 24mm Diameter
- 54mm Tinggi 
- 4.0ml Volume Tank
- Gold plated bridge posts
 Gold plated clamps
- SUS304 stainless steel
- Adjustable airflow
 PEEK insulator
 Food grade Pyrex glass
- Gold-plated 510 contact
- 12mm internal diameter cloud drip tip
- 8mm internal diameter flavor drip tip
 510 drip tip adapter

Dengan Airflow yang cukup besar dan berada di setiap sisi RDTA ini memungkinkan menghasilkan rasa dan vapor yang memuaskan. RDTA ini memudahkan dalam pemasangan dual coil, tetapi hanya untuk kawat coil yang tipis. Allteppos kesulitan dalam melakukan pemasangan Macrocoil ataupun kawat coil yang berukuran cukup besar.

Jika dibandingkan dengan RDTA yang sejenis seperti RDTA Avocado 24 ataupun RDTA Limitless, RDTA Azeroth hampir tidak memiliki perbedaan dalam menghasilkan rasa dan vapor, kecuali fungsi airflow-nya yang lebih memuaskan. Tetapi RDTA Azeroth kurang kompatibel walaupun delam perawatannya lebih mudah. Dengan dana sekitar $34 kita bisa dapatkan RDTA ini. Apa RDTA Azeroth by CoilArt Atomizer yang anda cari?






Sumber : http://allteppos.com/review-rdta-azeroth-by-coilart/

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar